Jumat, 06 April 2018

Wajib Tahu, Ini Tanda Masa Haid Sudah Selesai dan Apa yang Harus Dilakukan

Loading...
KajianLagi - Berapa hari haidmu selesai? Umumnya wanita mengalami haid hingga bersih selama 6 hari, namun dalam kondisi tertentu wanita bisa mengalami haid hingga lebih dari 6 hari. Jika seorang wanita mengalami haid lebih dari 6 hari, maka hukum haid tetap berlaku padanya, yakni meninggalkan shalat sampai haid berhenti. Hal ini berlaku karena Rasulullah sendiri tidak memberlakukan batasan tertentu pada masa haid wanita. Bahkan dalam surat Al Baqarah ayat 222 sendiri, Allah sudha menyampaikan firmanNya, yang artinya : Wanita, Hindari Kebiasaan Menunda Mandi Besar Setelah Haid 
tanda haid sudah selesai
  “Mereka bertanya kepadamu tentang haid. Katakanlah: ‘Haid itu adalah suatu (yang) kotor’. Karena itu hendaklah kamu menjauhkan diri dari wanita di waktu haidh; dan janganlah kamu mendekati mereka, sebelum mereka suci. apabila mereka telah Suci, Maka campurilah mereka itu di tempat yang diperintahkan Allah kepadamu. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang menyucikan diri.”
Dapat diartikan jika selama wanita masih mengeluarkan darah haid, maka pada saat itu masih dikenakan hukum haid hingga ia mandi, bersuci dan kembali melaksanakan shalat. Namun jika masa haid dibulan berikutnya kurang dari 6 hari, maka ia tidak boleh menunggu hingga hari ke-6 tapi segera mandi besar dan melaksanakan shalat wajib seperti biasa. Namun ada kalanya wanita mengalami was-was, apakah sudah benar-benar bersih dari haid. Alasan itulah yang membuat sebagian wanita menunda-nunda mandi besar hingga 6 hari. 10 Amalan Ibadah yang Bisa dilakukan Wanita Saat Haid

Mengenal Tanda Masa Haid sudah berakhir

Agar tidak timbul rasa was-was saat selesai haid, sebaiknya kenali bagaimana tanda masa haid sudah berakhir. Apa sajakah tanda yang bisa dikenali, simak informasinya berikut ini :
•    Keluarnya cairan bening dan darah haid berhenti. Jika masih bingung, Anda bisa menempelkan kapas pada jalan keluarnya haid. Jika bersih, tidak ada flek cokelat, darah atau cairan kuning, maka tandanya Anda sudah bersih. Waspadai 6 tanda-Tanda Kita Terkena Sihir Jin atau Manusia
•    Daerah vagina terasa kering dan keset, tidak ada cairan kental/pekat yang keluar.
•    Al Qasbah Baidha’ merupakan sesuatu yang berbentuk seperti benang putih yang keluar dari kemaluan wanita di akhir masa haid dan menjadi tanda kesucian.
Namun adakalanya ketika sudah dirasa suci dan wanita sudha mandi besar, tiba-tiba keluar warna kuning atau flek, maka abaikan saja.
Berdasarkan hadits Ummu ‘Athiyah radhiyallahu ‘anha berkata, “Kami dahulu tidak menghiraukan flek kecoklatan dan kekuningan yang keluar setelah masa suci”. (HR. Abu Daud: 307 dan dishahihkan oleh Syeikh Albani) Tips dan Cara Membuat Suami Jatuh Cinta Pada Anda Setiap Hari
Imam Nawawi rahimahullah berkata, “Tanda berakhirnya haid dan keberadaan masa sucinya, bahwa keluarnya darah dan flek kekuningan dan kecoklatan akan terhenti, jika sudah terhenti maka seorang wanita dianggap sudah suci, meskipun setelahnya keluar cairan bening atau tidak”. (Al Majmu’: 2/562)
Ulama Lajnah Daimah [4/206] pernah ditanya, “Seorang wanita setelah berhentinya darah haidnya, dia melihat cairan yang warnanya agak kecoklatan, di titik yang terbatas dan jumlahnya tidak banyak, dia tidak melihat tanda masa sucinya, hal itu dialaminya selama dua sampai tiga hari, maka apa yang harus dia lakukan, apakah tetap shalat dan puasa ? atau dia harus menunggu kering atau keluarnya tanda suci ?” Mereka lalu menjawab, “Jika seorang wanita telah suci dari haidnya, lalu dia melihat lagi  -setelah masa suci ditandai dengan mengeringnya daerah kewanitaannya atau cairan bening- beberapa cairan; maka hal itu tidak dianggap sebagai haid, hukumnya sama dengan kencing, anda harus membersihkannya dan berwudhu, hal ini banyak dialami oleh para wanita, setelah bersuci darinya hendaknya bersegera mendirikan shalat dan berpuasa Ramadhan seperti yang diriwayatkan Ummu ‘Athiyah radhiyallahu ‘Anha, ia berkata, “Kami dahulu tidak menganggap flek kekuningan dan kecoklatan setelah bersuci mempunyai dampak apapun”. (HR. Abu Daud dengan sanad yang shahih)